BELAJAR AKHLAK DARI NABI MUSA AS
Akhlak adalah sebuah cerminan pribadi seseorang, ia akan dipandang
memiliki kepribadian yang baik, jika akhlaknya baik, begitu sebaliknya, orang
akan beranggapan buruk menilai kepribadian-nya, jika akhlaknya buruk. Nah,
untuk mewujudkan akhlak baik perlu kiranya juga memperhatikan hal-hal yang bisa
menunjangnya. Salah satunya adalah bersosialisasi dengan teman yang mempunyai
akhlak baik.
Ketika
seseorang bertingkah laku –baik atau buruk- maka hal demikian menjadi penentu
pada keadaaan tingkah laku siapa yang menjadi sahabatnya, inilah makna yang
dikandung dalam kitab Al-Jauharul Maknun, salah satu kitab yang
diajarkan di madrasah tsanawiyah di pesantren sidogiri.
Sejenak mari kita renungkan akhlak seorang nabiyullah musa untuk berguru
kepada nabi Hidir, seorang hamba Allah I yang soleh demi
memperoleh ilmu-ilmu yang belum beliau ketahui, walaupun beliau (nabi Musa u) adalah seorang nabi
utusan Allah SWT. Ketika nabi Musa AS berkata kepada nabi Hidir
: قَالَ لَهُ مُوسَى هَلْ
أَتَّبِعُكَ عَلَى أَنْ تُعَلِّمَنِ مِمَّا عُلِّمْتَ رُشْدًا ( Bolehkah aku mengikutimu agar engkau
mengajarkan kepadaku (ilmu yang benar) yang telah diajarkan kepadamu (untuk
menjadi) petunjuk)?.
Imam Rozi di dalam kitab tafsir al- Munir
menyebutkan beberapa hikmah yang terkandung di dalam pertanyaan nabi Musa
(sebagai murid), pertama menjadikan dirinya (nabi Musa u) untuk selalu ikut pada
sang guru kemana beliau pergi, kedua meminta idzin guru terlebih dahulu sebelum
memulai belajarnya, kemudian meyakini bahwa dirinya tidak punya pengetahuan
(bodoh). Setelah beliau bertanya kemudian nabi Hidir berkata kepadanya : قَالَ فَإِنِ اتَّبَعْتَنِي فَلَا تَسْأَلْنِي عَنْ شَيْءٍ
حَتَّى أُحْدِثَ لَكَ مِنْهُ ذِكْرًا ( Dia berkata, “ jika
engkau mengikutiku, maka janganlah engkau menanyakan kepadaku tentang sesuatu
apa pun, sampai aku menerangkan kepadamu).
Jawaban nabi Hidir ini sebagai Ta’dib (pembelajaran) serta Irsyadan
(petunjuk), bahwa seorang murid diharuskan Tawadu’ serta tidak menyombangkan
diri walaupun dirinya adalah seorang nabi Allah Iyang diutus kepada umat.
Sekian semoga manfaat
Ditulis Oleh: Ust.Fajar
sodiq
EmoticonEmoticon